Cara cuci tangan yang benar mungkin menjadi hal sepele bagi kebanyakan orang. Namun memang tak banyak orang yang mengetahui bagaimana cara yang baik dan benar untuk mencuci tangan hingga kuman dan kotoran bersih dari tangan. Kebiasaan sederhana ini sudah terbukti memiliki peran yang penting dalam membantu mencegah agar penyebaran kuman tidak meluas dan menurunkan jumlah orang yang sakit.
Penyebaran kuman melalui tangan menjadi hal yang sangat sering menyebabkan seseorang terjangkit sebuah penyakit. Atas dasar itulah PBB mencanangkan 15 Oktober sebagai Hari Cuci Tangan Pakai Sabun Sedunia (Global Handwashing Day). Hal ini bertujuan untuk menerapkan kebiasaan mencuci tangan menggunakan sabun kepada masyarakat. Sehingga diharapkan nantinya tingkat kematian pada balita serta pencegahan terhadap infeksi yang berpengaruh terhadap kualitas hidup dalam masyarakat bisa menurun. Nah berikut ini langkah-langkah cara cuci tangan yang baik dan benar.
- Buka kran air dan kemudian basahi kedua tangan
- Gunakan sabun, secukupnya saja. Oleskan di kedua tangan hingga seluruh permukaan tangan tertutup sabun
- Gosok kedua telapak tangan secara bergantian
- Jangan lupa menggosok di bagian antara jari-jari tangan serta punggung tangan hingga benar-benar bersih
- Bersihkan juga bagian ujung jari secara bergantian dan lakukan ini dengan mengatupkannya
- Bersihkan kedua ibu jari secara bergantian dengan cara menggenggam serta memutar ibu jari bergantian
- Letakkan ujung jari di telapak tangan dan gosokkan perlahan. Lakukan bergantian dengan menggunakan tangan lainnya
- Setelah itu bilas dengan kondisi air mengalir
- Keringkan kedua tangan, bisa menggunakan handuk bersih atau tisu kering
- Setelah itu gunakan handuk atau tisu yang telah digunakan tersebut untuk menutup kran air.
- Dan setelah itu cuci tangan yang baik telah selesai
- Lakukan dimanapun agar kebersihan tangan tetap terjaga
Bagaimana Durasi Yang Baik Untuk Mencuci Tangan?
Untuk cara cuci tangan yang benar dan bersih, dibutuhkan sedikitnya 20 detik hingga benar-benar efektif membersihkan kuman. Dan jangan lupa pula untuk mengajarkan kepada anak serta anggota keluarga di rumah, sehingga kesehatan keluarga lebih terjaga dan tidak mudah terkena penyakit. Ingat, mencuci tangan dengan sabun tak hanya dapat menghilangkan kuma saja, namun juga menurunkan resiko terjangkit penyakit-penyakit yang berbahaya sekalipun. Tentunya ini akan lebih berguna dibandingkan hanya mencuci tangan dengan air saja.
Kriteria Sabun Cuci Tangan Yang Digunakan
Segala jenis sabun dapat digunakan untuk mencuci tangan, baik sabun mandi, sabun biasa, sabun antiseptik, atau pun sabun cair. Namun, sabun antibakteri atau antiseptik cenderung lebih sering digunakan karena sabun antibakteri dapat membunuh kuman dengan baik. Intinya, untuk membasmi kuman saat mencuci tangan, Anda perlu mencuci tangan dengan air mengalir dan sabun.
Kriteria Sabun Cuci Tangan Yang Baik
Segala jenis sabun sebenarnya bisa digunakan untuk mencuci tangan, baik sabun biasa, sabun mandi, sabun cair, maupun sabun antiseptic. Namun sabun antiseptic atau antibakteri lah yang cenderung lebih baik digunakan karena fungsinya yang dapat membunuh kuman-kuman di tangan dengan baik. Dan pastikan pula jika anda juga menggunakan air mengalir saat mencuci tangan
Namun bagaimana jika sabun ataupun air mengalir tidak ada? Anda masih dapat menggunakan tisu antibakteri. Meskipun tidak terlalu efektif digunakan untuk mencuci tangan seperti sabun, namun cara ini sudah cukup efektif mengurangi bakteri dan kuman yang ada di tangan. Anda juga dapat membersihkan tangan menggunakan cairan pembersih tangan yang berbahan alcohol jika tidak tersedia tempat cuci tangan.